
Jakarta, 19 April 2025 — PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) turut berperan dalam suksesnya Bimbingan Manasik Haji Nasional Serentak 1446 H/2025 M yang diadakan oleh Kementerian Agama, dengan memberikan Kartu BSI Debit Mabrur kepada calon jamaah haji yang terdaftar. Manasik haji yang berlangsung secara serentak ini melibatkan 185 ribu calon jamaah di 500 titik di seluruh Indonesia, baik secara daring maupun offline.
Keberhasilan kegiatan ini juga tercatat dalam Museum Rekor Indonesia (MURI) dengan penghargaan sebagai manasik haji dengan peserta terbanyak. Sebagai bagian dari komitmen untuk memberikan dukungan penuh kepada jamaah haji, BSI menghadirkan Kartu BSI Debit Mabrur yang dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan finansial selama masa tunggu keberangkatan, di Arab Saudi, dan setelah pulang ke Tanah Air.
Kartu BSI Debit Mabrur tidak hanya dapat digunakan untuk transaksi di seluruh dunia, namun juga menawarkan berbagai fasilitas menarik, seperti cashback atas transaksi di Arab Saudi, bebas biaya tarik tunai di sana, serta kurs yang lebih kompetitif dibandingkan bank lain. Ini memberikan kenyamanan bagi jamaah selama menjalani ibadah haji dengan memudahkan akses keuangan.
Plt. Direktur Utama BSI, Bob T Ananta, menyampaikan, “Kami berharap lewat Manasik Haji serentak ini dapat memberikan pemahaman atas pentingnya menjaga makna kemabruran Haji, sehingga dapat berpengaruh positif bagi kehidupan dan aktivitas sehari-hari bagi calon jamaah haji nantinya.”
Selain Kartu Debit Mabrur, BSI juga menyediakan layanan lain seperti penukaran uang riyal di cabang BSI dan embarkasi haji. Produk unggulan lainnya, Tabungan Haji Indonesia, memberikan berbagai kemudahan bagi calon jamaah, termasuk setoran awal yang terjangkau, biaya administrasi gratis, dan akses mudah melalui aplikasi BSI Mobile atau BYOND by BSI.
BSI terus berupaya untuk menjadi mitra terpercaya bagi jamaah haji Indonesia, dengan menyediakan layanan finansial yang memudahkan perencanaan ibadah dan memastikan setiap langkah calon jamaah dapat berjalan lancar, dari persiapan hingga keberangkatan. (Redaksi)